Langsung ke konten utama

Peternakan UMBY dan KPBS Pangalengan Bandung Jalin Kerjasama

June 13, 2022, Program Studi Peternakan Fakultas Agroindustri Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) diwakili oleh Ir Ajat Sudrajat SPt MPt IPP dan tim bekerjasama dengan Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS) Pangalengan Bandung. Dalam pelaksanaannya, kerjasama tersebut dilaksanakan dalam kunjungan industri, praktek lapangan, magang kerja, Kampus Merdeka Belajar Merdeka (MBKM) dan kerjasama penelitian.

Koperasi Peternakan Pangalengan Bandung Selatan atau disingkat KPBS Pangalengan adalah koperasi yang beranggotakan peternak sapi perah yang berada di Kecamatan Pangalengan, Bandung, Jawa Barat. Koperasi yang berdiri sejak tahun 1969 ini merupakan koperasi yang sukses berprestasi pada tahun 2007.



Penandatanganan Nota Kesepahaman ini bersifat hybrid, virtual dan offline yang dihadiri Rektor UMBY Dr Agus Slamet STP MP, Kaprodi Peternakan UMBY Ir Niken Astuti MP dan Pengurus KPBS Pangalengan drh Asep Rahmat Khaerudin MPt, Kamis 02 /06/2022. Nota Kesepahaman ini merupakan awal dari kerjasama antara UMBY yang mewakili akademisi dan peneliti, dengan KPBS Pangalengan Bandung yang mewakili pengusaha.

Dalam kesempatan tersebut, Ajat Sudrajat selaku perwakilan dari Prodi Peternakan UMBY menyampaikan bahwa sejak adanya pandemi Covid-19, semua pihak menyadari bahwa dampak dari pandemi tersebut sangat mempengaruhi hampir semua sektor, termasuk sektor peternakan dan sektor pendidikan. . Untuk melakukan recovery tentu bukan hal yang mudah dan tidak bisa dilakukan sendiri.

“Dengan kerjasama, dalam hal ini kerjasama dengan berbagai pihak seperti yang kami lakukan dengan KPBS Pangalengan tentunya akan semakin memudahkan dan saling menguatkan dalam pemulihan dan pengembangan pendidikan serta pemulihan usaha peternakan,” ujarnya, seperti disampaikan oleh Kabag Humas UMBY Widarta SE. MM, Senin, 13 Juni 2022.

Baca juga : Jalin Hubungan Antar Organisasi, HIMATA UMBY Gelar Studi Banding

“Kerjasama ini menjadi momentum untuk memajukan inovasi teknologi yang dihasilkan oleh para peneliti, sehingga dapat berkembang lebih baik lagi hingga mencapai tahap industri dan dapat dimanfaatkan oleh semua kalangan khususnya petani di Indonesia,”

Pada kesempatan yang sama, drh Asep Rahmat Khaerudin menyampaikan bahwa kolaborasi menjadi kunci dalam menyelesaikan permasalahan yang muncul akibat pandemi COVID-19. “Kerja sama ini menjadi momentum untuk memajukan inovasi teknologi yang dihasilkan oleh para peneliti, sehingga dapat berkembang lebih baik hingga ke tahap industri dan dapat dimanfaatkan oleh semua kalangan khususnya petani di Indonesia,” ujarnya.

Melalui : Siarpedia.com, Humas UMBY, Wiki

Post Views: 539 / Posted in Berita

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Chatbot: The Revolution in Human-Computer Interaction

In recent years, there has been a significant revolution in the way humans interact with computers and technology. One of the most exciting developments in this field is the emergence of chatbots. A chatbot is a computer program designed to simulate human conversation through natural language processing (NLP) and artificial intelligence (AI) algorithms. This technology has been making waves across various industries, transforming the way businesses and individuals interact with information and services.

Tentang Alamat Blog dan Contohnya

December 31, 2022, Alamat blog adalah sebuah tautan unik yang mengarah ke halaman utama sebuah blog. Alamat blog biasanya terdiri dari nama domain yang merupakan bagian dari alamat website, diikuti dengan tautan yang mengarah ke halaman utama blog tersebut. Contohnya, jika Anda memiliki sebuah blog dengan nama “Kuliner Malang”, maka alamat blog Anda akan terlihat seperti ini: https://www.kulinermalang.com

DPNA (Daftar Peserta dan Nilai Akhir): Pilar Evaluasi Prestasi Akademik Mahasiswa

Jogja  - Evaluasi prestasi akademik mahasiswa telah menjadi salah satu elemen krusial dalam dunia pendidikan tinggi, memastikan kualitas pembelajaran dan memberikan arahan bagi kemajuan belajar mahasiswa. Dalam konteks ini, DPNA (Daftar Peserta dan Nilai Akhir) muncul sebagai alat penting dalam melacak perjalanan akademik mahasiswa, merekam nilai akhir yang telah ditempuh, dan memberikan landasan bagi pengambilan keputusan dalam perkuliahan.